Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2006/01/31

Selasa, 31 Januari 2006

Keluaran 23:10-19
Alam dan ibadah

Judul: Alam dan ibadah

Memelihara keseimbangan dalam hidup adalah penting. Anak Tuhan harus ingat bahwa alam ini milik Tuhan yang harus dipelihara dan dijaga keasriannya. Ibadah merupakan bagian dari cara hidup manusia mengakui Allah sebagai pemilik yang berdaulat penuh atas alam.

Perintah untuk tidak menabur pada tahun ketujuh (ayat 11) senada dengan perintah untuk tidak bekerja pada hari Sabat (ayat 12). Keduanya menekankan kepedulian kepada tanah yang sudah dipakai agar kesuburannya pulih; agar kaum miskin bisa mendapatkan sisa-sisa panen; untuk memberi makan binatang hutan; untuk menjaga kelestarian alam; agar ternak dan kaum budak bisa beristirahat dan kesegaran tubuh serta kekuatan tenaga mereka pulih kembali.

Demikian juga perintah untuk menunaikan ritual ibadah di rumah Tuhan tiga kali setahun, selain untuk menyembah Allah serta menaikkan syukur atas kebaikan Allah dalam hidup umat, juga merupakan kesempatan istirahat dari semua pekerjaan sehari-hari (ayat 14-17). Oleh karena itu, ibadah harus diselenggarakan dengan serius dan saksama (ayat 18-19). Ragi tidak boleh dipakai dalam persembahan karena melambangkan dosa; lemak kurban harus dipersembahkan sampai habis karena itulah bagian yang menyenangkan Tuhan; persembahan umat Tuhan haruslah hasil yang terbaik dari panen mereka karena Tuhan sudah memberikan yang terbaik untuk mereka; persembahan mereka pun harus bebas dari segala unsur magis (anak kambing yang dimasak dengan air susu induknya biasanya dipakai untuk ritual magis oleh agama kafir tertentu).

Perintah-perintah detail ini mengajarkan kita betapa seriusnya hidup ini dan berharganya semua ciptaan Tuhan. Tidak ada hal terlalu kecil atau remeh yang melalui sikap kita terhadapnya tidak mengungkapkan sikap dan keasyikan ibadah kita kepada Tuhan.

Responsku: _________________________________________________________________ _________________________________________________________________

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org