Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2008/03/25

Selasa, 25 Maret 2008

Yohanes 20:19-23
Beritakanlah

Judul: Beritakanlah
Murid-murid Yesus telah terpenjara oleh rasa takut mereka sendiri. Mereka berkumpul di dalam ruangan yang terkunci karena khawatir akan sikap pemimpin-pemimpin Yahudi terhadap mereka setelah kematian Yesus. Apalagi jasad Yesus pun kemudian hilang dari kubur. Hidup mereka saat itu seperti sebuah sasaran tembak, setiap saat dan tanpa terduga bisa saja terkena tembak. Tak heran bila murid-murid Yesus jadi menyembunyikan diri rapat-rapat. Namun semua itu tidak membatasi Yesus untuk hadir di dalam ruangan tersebut dan menampakkan diri pada murid-murid-Nya. Rasa takut menguap, berganti dengan damai dan sukacita yang memenuhi hati.

Akan tetapi damai dan sukacita karena kebangkitan Yesus bukan hanya milik mereka. Mereka juga harus membagikan berita sukacita itu kepada orang lain. Itulah sebabnya Yesus kemudian mengutus mereka ke dalam dunia dengan membawa berita tentang keselamatan di dalam Yesus. Sebagai murid-murid Kristus, mereka memang harus berpartisipasi dalam misi Allah bagi keselamatan dunia.

Kristus yang bangkit juga menginginkan kita dipenuhi dengan hasrat untuk mengabarkan Injil kepada seluruh dunia, dimulai dari tempat di mana kita berada. Tugas ini penting karena Allah menghendakinya, dan mendesak karena zaman ini makin jahat. Maka cara terbaik agar semua orang bisa mendengar berita sukacita ini adalah dengan terus memperdengarkan kabar baik tentang pengampunan melalui Yesus Kristus. Ingatlah bahwa bukan hanya hamba Tuhan/pendeta atau orang yang aktif di bidang pelayanan saja yang berkewajiban untuk mengabarkan Injil. Setiap kita yang mengaku diri sebagai pengikut Kristus pun wajib ambil bagian dalam hal ini. Bila kita merasa tidak memiliki kemampuan untuk melakukannya atau tidak mengerti bagaimana caranya, mohonlah pimpinan Roh Kudus. Kuasa Roh Kudus memampukan, mengajar, dan menuntun orang percaya untuk menjadi utusan Kristus di dunia ini.

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org