Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2024/04/20 |
|
Sabtu, 20 April 2024 (Minggu ke-3 sesudah Paskah)
|
|
Pernikahan bukan sekadar ikatan komitmen, melainkan inisiatif Allah bagi manusia sejak masa penciptaan. Allah tahu bahwa Adam membutuhkan seorang penolong yang sepadan (18). Allah melihat betapa Adam membutuhkannya setelah Adam berinteraksi dengan berbagai ciptaan yang dibawa oleh-Nya (19-20). Maka, Allah menciptakan seorang yang sepadan dengannya, seorang perempuan yang dinamai Hawa. Allah menciptakan perempuan berbeda dari ciptaan lainnya sebab dia dibuat dari bagian tubuh Adam (21-22). Dengan kata lain, mereka sesungguhnya adalah satu kesatuan. Ada bagian yang hilang dari Adam yang hanya dapat ditemukan dalam diri Hawa. Mereka adalah satu daging yang tidak terpisahkan. Lalu, Alkitab mengatakan bahwa keduanya telanjang, tetapi mereka tidak merasa malu (25). Hal ini menunjukkan adanya keterbukaan di antara mereka; tidak ada yang perlu ditutupi atau disembunyikan, masing-masing menjadi apa adanya dan tetap saling mengasihi sebagaimana seharusnya. Inilah yang semestinya terjadi dalam pernikahan Kristen. Ketika seorang laki-laki dan seorang perempuan bersatu dalam pernikahan yang kudus, mereka pun menjadi satu. Kesatuan ini bukan hanya terjadi secara fisik, tetapi juga secara spiritual. Masing-masing menjadi apa adanya, saling menerima dan saling mengasihi. Namun, sayangnya, sejak jatuh ke dalam dosa, pernikahan juga kehilangan esensinya. Keterbukaan menjadi sesuatu yang dihindari, entah karena takut direndahkan, ditolak, atau dihakimi. Akibatnya, suami dan istri saling mencurigai, menyalahkan, dan membenci. Tidak ada lagi keintiman dan keutuhan sehingga mereka kehilangan sukacita yang Tuhan sediakan di dalam pernikahan. Pernikahan seperti apa yang sedang atau akan Anda jalani? Mari kita kembali pada esensi pernikahan yang Tuhan kehendaki. Belajarlah untuk terbuka, saling menerima dan membangun, sehingga pernikahan yang sedang atau akan Anda bangun dapat memuliakan Tuhan serta membawa sukacita ilahi bagi semua yang melihatnya. [STG] Baca Gali Alkitab 8 Tuhan membuat taman di Eden dan menempatkan manusia di dalamnya. Pada akhir proses penciptaan, Tuhan melihat semuanya "sungguh sangat baik" (Kej. 1:31). Hanya saja, setelah melihat kesendirian Adam di tengah-tengah taman itu, Allah mengatakan: "Tidak baik kalau manusia itu seorang diri saja" (18). Karena itu, Allah menjadikan baginya seorang penolong yang sepadan. Inilah awal mula perjalanan manusia sebagai sepasang suami dan istri. Allah yang berinisiatif sejak semula mempertemukan dan menyatukan keduanya dengan berkat-Nya. Apa saja yang Anda baca? Apa pesan yang Allah sampaikan kepada Anda? Apa respons Anda? Pokok Doa:
Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |