Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2007/05/29

Selasa, 29 Mei 2007

2 Korintus 1:8-14
Nurani dan integritas

Judul: Nurani dan integritas Integritas adalah faktor esensial, baik dalam kepemimpinan sekuler lebih lagi dalam pelayanan seorang hamba Tuhan. Integritas berintikan kejujuran yang akhirnya menunjang kewibawaan. Meski tidak mudah berintegritas terutama dalam zaman penuh kepalsuan, orang beriman harus memilikinya.

Di antara jemaat Korintus, ada yang meragukan kerasulan Paulus. Maka Paulus mengisahkan kesengsaraan pelayanannya sebagai rasul. Ia ingin menegaskan bahwa penderitaan dan bukan keuntungan diri sendiri adalah bukti kesungguhan kerasulannya. Demikian juga ketekunannya menanggung penderitaan sepanjang pelayanannya, dari Efesus ke Troas, ia seperti bertarung melawan maut (8, 9). Semua dia tanggung demi keuntungan jemaat-jemaat yang ia layani. Dalam semua derita itu, ia bergantung penuh pada Allah (9b-10). Juga penderitaan itu telah mempersekutukan dia dan jemaat Korintus yang mendoakannya (11).

Untuk menegaskan kerasulannya yang disahkan jemaat Korintus, Paulus menyebut dua hal. Pertama, sebagai pelayan Kristus, ia tidak bertindak berdasarkan hikmat duniawi (12). Kasih Allah, yang nyata melalui karya penebusan Kristus di dalam dirinya, itulah yang menjadi faktor dominan dalam hidupnya. Kedua, ia tahu pentingnya kejujuran dan ketulusan dalam perkataan dan tindakan. Dalam suratnya pun, ia hanya menulis sesuatu yang dapat mereka mengerti, bukan kata-kata bersayap! Dengan fakta bahwa mereka bangga pada dirinya seperti juga ia bangga pada mereka pada hari kedatangan Tuhan Yesus nanti. Karena kebanggaannya sebagai rasul Yesus Kristus terletak pada mereka yang beriman kepada Tuhan Yesus melalui pelayanannya (12-14).

Dalam zaman di mana orang lebih mementingkan popularitas ketimbang kemurnian dan integritas, prinsip Paulus ini perlu kita pegang erat. Ingatlah bahwa yang utama dari kehidupan setiap orang percaya adalah menyenangkan hati Kristus, bukan mencari sambutan orang banyak!

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org