Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-wanita/74 |
|
e-Wanita edisi 74 (15-12-2011)
|
|
_____________e-Wanita -- Buletin Bulanan Wanita Kristen_______________ TOPIK: Orang Majus (II) Edisi 74/Desember 2011 MENU SAJI DUNIA WANITA: ORANG-ORANG MAJUS DARI TIMUR (II) POTRET WANITA: MARIA -- IBU YESUS Shalom, Ketika Maria mendengar kabar dari Gabriel bahwa dia akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki, Maria merespons kabar itu dengan sangat indah dan penuh arti. Maria menyerahkan diri sepenuhnya kepada kehendak Allah dan memercayai berita-Nya. Dengan sukarela ia menerima baik kehormatan maupun celaan yang akan dialaminya karena menjadi ibu dari Anak yang kudus ini, Yesus, Sang Juru Selamat. Selain Maria, orang-orang Majus dari Timur pun menerima panggilan yang berbeda ketika Yesus lahir. Mereka mendengarkan "panggilan" yang Tuhan berikan kepada mereka melalui Bintang Betlehem untuk mencari Sang Raja. Ketaatan tersebut akhirnya mempertemukan mereka dengan Sang Juru Selamat. Mari belajar dari Maria dan orang-orang Majus. Dengan penuh kerendahan hati dan penuh sukacita, mereka mengerjakan panggilan Allah dan akhirnya menerima sukacita sejati. Pada masa Natal ini, mari kita renungkan dan evaluasi kembali, apakah panggilan yang telah Tuhan nyatakan kepada kita? Sambutlah Sang Anak Kudus itu dalam kehidupan kita sembari melaksanakan panggilannya dengan berkata, "Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu." Selamat Natal 2011 dan selamat menyambut Tahun Baru 2012. Redaksi Tamu e-Wanita, Davida Welni Dana < http://wanita.sabda.org/ > DUNIA WANITA: ORANG-ORANG MAJUS DARI TIMUR (II) Orang-orang majus memunyai reputasi sebagai para maestro pengetahuan yang hebat -- bahkan Plato, seorang filsuf Yunani, ingin berkunjung dan belajar dengan mereka. Namun secara bertahap, gambaran tentang `para orang bijak` ini sebagai cendekiawan kalangan atas berubah ketika mereka mendalami seni tersembunyi dan misterius, astrologi, ilmu sihir, dan okultisme. Orang-orang Yahudi dan jemaat Kristen mula-mula menentang keterlibatan dalam bermacam praktik sihir, karena hal-hal itu berhubungan dengan roh-roh jahat dan kekuatan-kekuatan adikodrati lainnya yang bertentangan dengan Kristus dan bala tentara kebaikan dari surga. Kenyataannya, satu-satunya penggunaan istilah `majus` lainnya dalam Perjanjian Baru ada di Kisah Para Rasul 13:6,8 yang diterjemahkan sebagai `tukang sihir` dan digunakan untuk menggambarkan Baryesus, seorang nabi palsu agama Yahudi. Meskipun ada aura negatif yang melekat pada beberapa orang majus, mereka yang di Persia tampaknya telah mempertahankan level integritas yang lebih tinggi dan penekanan yang lebih besar pada kajian akademis daripada pada ilmu hitam. Gambaran orang-orang majus di Matius cukup positif, jadi tampaknya masuk akal untuk beranggapan bahwa mereka adalah para cendekiawan sekaligus imam yang memelihara standar paling tinggi dalam pekerjaan mereka. Orang-orang majus yang pandai juga telah berkenalan dengan astrologi dan bidang-bidang pengetahuan lainnya yang berhubungan dengan bintang-bintang. Astrologi -- kepercayaan bahwa pergerakan bintang-bintang dan planet-planet memengaruhi nasib seseorang -- dan astronomi sangat berkaitan erat di masa kuno. Tidak seperti bangsa Arab dan Babilonia yang minat agamawi utamanya terletak pada astrologi, bangsa Persia memusatkan iman dalam kepercayaan Zoroaster, seorang nabi Persia kuno. Asal-usulnya tidak diketahui, namun beberapa sejarawan telah mengidentifikasinya sebagai pendiri kasta majus sekitar tahun 1000 SM. Pada zaman kelahiran Kristus, para imam Zoroastrian di Persia mengajarkan bahwa ada satu dewa tertinggi. Mereka percaya ada dua pencipta di alam semesta, satu baik dan satu jahat, dan dua kekuatan ini senantiasa bertarung. Roh kebaikan seolah memenangi pertarungan. Namun sebelum kejayaannya, kekuatan jahat akan berhimpun, dan roh kebaikan perlu mengutus seorang Juru Selamat -- atau Sosiosh -- untuk meraih kemenangan akhir. Juru Selamat ini diyakini para penganut Zoroaster akan dilahirkan secara adikodrati oleh seorang perawan, menyembuhkan dunia dari segala perselisihan, lalu memerintah selama seribu tahun. Jelas ada banyak kemiripan antara penantian bangsa Persia akan Juru Selamat dan kedatangan Mesias Ibrani yang sebenarnya. Jadi, jika `para orang bijak` dalam Injil Matius benar-benar orang-orang majus dari Persia, secara alamiah mereka mampu menerima Yesus sebagai Juru Selamat dunia. Ada bukti kuat lain bahwa tanah Persia adalah asal-usul orang-orang majus. Katakombe, tempat persembunyian umat Kristen mula-mula selama masa ancaman oleh pemerintahan Romawi, memunyai lukisan dinding yang menggambarkan para orang bijak dengan topi runcing khas yang juga disebut `topi Frigia` atau `topi kebebasan`. Mereka juga ditampilkan memakai jubah pendek, rompi pendek yang disebut klamis, dan sepatu dengan kaus kaki khusus. Kostum ini mengingatkan kepada pakaian nasional Persia pada masa itu. Dengan demikian tidaklah mungkin bahwa orang-orang majus yang tiba di Palestina kuno sekitar dua ribu tahun lalu adalah `tiga raja dari Timur` yang kita nyanyikan dalam lagu-lagu Natal. Beberapa orang menganggap para orang bijak ini raja dengan menerapkan ayat Perjanjian Lama seperti Mazmur 72:10 dan Yesaya 49:7 terhadap mereka. Akan tetapi, besar kemungkinan mereka adalah para imam Persia, yang menguasai astrologi dan astronomi, tetapi juga terlibat dalam penantian mesias menurut ajaran Zoroastrian. Mereka mungkin memunyai sedikit pengiring atau bahkan tidak sama sekali dan berjalan dalam rombongan yang relatif kecil menuju Yerusalem. Sekarang saat yang tepat untuk memperbaiki beberapa kesalahpahaman lain yang populer. Meskipun banyak kartu Natal menampilkan para gembala menyembah kanak-kanak Kristus bersama orang-orang majus di samping mereka dan Bintang Betlehem sebagai latar belakang, para gembala tidak pernah melihat bintang tersebut. Orang-orang majus datang lebih belakangan daripada para gembala -- mungkin beberapa bulan berikutnya -- dan mereka melihat Yesus di sebuah rumah, bukan di palungan. Berapa jumlah orang majus juga tidak bisa dipastikan meskipun kita selalu mendengar tentang `tiga raja`. Mereka membawa tiga persembahan: emas, kemenyan, dan mur, sehingga mula-mula ada anggapan bahwa paling tidak seorang majus membawa satu persembahan. Namun beberapa penulis Suriah beranggapan bahwa sebenarnya ada dua belas majus, sedangkan spekulasi lain menyebutkan ada empat atau dua. Pengaruh tradisi gereja Barat mempertahankan jumlahnya tiga sejak pertengahan abad kedua. Mereka dinamai Gaspar, Melkhior, dan Baltazar pada abad keenam, namun keputusan itu tampaknya tidak memiliki landasan fakta sejarah. Lagi pula, gagasan bahwa mereka melambangkan kelompok etnik Eropa, Semit, dan Afrika -- dan kesimpulan logis selanjutnya, bahwa salah seorang dari mereka berkulit hitam -- hanyalah khayalan. Kesimpulan yang terbaik: jika Anda bisa berdiri di tembok Yerusalem sekitar dua ribu tahun yang lalu pada jam-jam kedatangan mereka, Anda tidak akan pernah melihat tiga raja berpakaian mewah dan indah berjalan secara elegan menuju kota dari arah yang berlainan dengan bala tentara pengawal. Alih-alih, Anda mungkin melihat tiga atau lebih pria dengan topi runcing khas, rompi aneh, dan jubah, berjalan kaki dengan sejumlah kecil pengiring, itupun jika ada. Boleh jadi hanya ada sedikit perhatian terhadap mereka karena mereka orang asing. Percakapan singkat akan memperlihatkan mereka imam-imam Persia yang cukup terpelajar, yang mempelajari secara mendalam langit dan astrologi, namun juga memunyai kepercayaan kuat terhadap ajaran Zoroastrian. Mereka tahu waktunya sudah tiba untuk kedatangan seorang Juru Selamat, atau Sosiosh, yang akan dilahirkan secara adikodrati oleh seorang perawan. Mereka akan berkata telah melihat `bintang-Nya di Timur` dan kini terburu-buru untuk menemukan dan menyembah-Nya. Karena latar belakang pendidikan mereka, Anda akan tahu bahwa pengamatan bintang mereka bisa berarti banyak hal -- keanehan astronomis seperti meteor, pertanda astrologis seperti konjungsi, atau sesuatu yang benar-benar adikodrati sehingga kepercayaan bangsa Persia mungkin telah mempersiapkan mereka untuk menerimanya. Namun Anda tidak akan melihat bintang itu. Kenyataannya, tidak ada seorang pun di Yerusalem mengerti apa yang dikatakan oleh para pendatang karena tidak ada laporan tentang peristiwa astronomi yang aneh atau penting. Orang-orang asing itu terus mencari perhatian atas misi mereka, dan secara bertahap tersiar kabar bahwa orang-orang majus dari Persia ini menciptakan sebuah kehebohan. Mungkin agak aneh bahwa mereka bertanya tentang kelahiran seorang `Juru Selamat` atau `Raja Yahudi` dalam kerangka kepercayaan Zoroastrian mereka. Namun mereka pastilah orang-orang pandai dan pencarian mereka akan `Sosiosh` terdengar seperti gagasan bangsa Ibrani tentang Mesias, sehingga membuat lebih dari seorang ahli agama Yahudi bangkit dan menaruh perhatian. Jadi, bukanlah penampilan luar biasa orang-orang majus maupun rombongan mereka yang menghebohkan yang membawa mereka ke hadapan raja yang berkuasa di Yudea. Alih-alih, pertanyaan provokatif dan repetitif yang mereka lontarkan yang pada akhirnya menarik perhatian Raja Herodes. (t/Dicky) Diterjemahkan dari: Judul buku: The Return of the Star of Bethlehem Judul asli artikel: Gurus From the East Penulis: Ken Boa dan William Proctor Penerbit: Zondervan, Michigan 1980 Halaman: 23 -- 26 POTRET WANITA: MARIA -- IBU YESUS Lukas pasal 1 -- 2 Maria adalah bejana yang cocok untuk dipakai Allah. Kehidupannya merupakan kesaksian luar biasa bagi semua anak Allah. Kehidupan Maria penuh dengan iman, kasih, dan kebajikan, sehingga sulit sekali menulis tentangnya. Bahkan, tulisan sederhana tentang kebajikannya pun akan menjadi beberapa jilid buku. Nah, anggaplah artikel pendek ini sebagai sebuah pengantar singkat. Wanita yang Beriman Lukas pasal 1 dan 2 memperkenalkan kehidupan Maria kepada kita. Dia dipenuhi iman sejak usianya masih muda. Simaklah kata-kata malaikat kepada imam Zakharia, dan simaklah juga tanggapannya (Lukas 1:13-18). Dalam kisah ini, kita dapat melihat seorang imam mengalami kesulitan untuk memercayai firman yang disampaikan malaikat kepadanya. Sebaliknya, Maria tidak menunjukkan keraguannya ketika dikunjungi oleh malaikat. Tanggapannya merupakan tanggapan yang banyak dari kita orang Kristen, rindu ucapkan saat ini: Maria berkata, "Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu." Lalu malaikat itu meninggalkan dia. (Lukas 1:38) Tampaknya, Maria seorang gadis desa biasa, memiliki iman yang lebih besar kepada Allah daripada seorang imam yang saleh. Kehidupan Maria merupakan kesaksian bahwa wanita-wanita biasa pun bisa melakukan hal-hal yang luar biasa bagi Allah. Allah tidak memandang kita berdasarkan posisi kita dalam kehidupan ini. Dia melihat hati. Hati yang penuh dengan iman adalah bejana yang berguna di tangan Allah kita. Wanita yang Penuh dengan Kebajikan Maria adalah seorang perawan. Dia tidak pernah berhubungan dengan pria dan tetap menjaga kesucian dirinya. Tidak heran, anugerah Allah menyertai kehidupannya (Lukas 1:28). Kehidupan yang dijalani dengan disiplin seturut perintah-perintah Allah mendatangkan anugerah-Nya. Apakah Anda menginginkan anugerah Allah dalam kehidupan Anda? Oleh karena itu, ubahlah gaya hidup Anda. Sesuaikanlah dengan kehendak Allah. Anugerah Allah mendatangkan berkat Allah. Hidup dengan benar sangatlah penting agar kehidupan Kristen kita berbuah. Setiap kali kita berkompromi dengan gaya hidup kita, kita menyangkal anugerah Allah. Sungguh sebuah tragedi! Tidak heran, setan menghabiskan begitu banyak waktu menggoda kita untuk berkompromi dengan standar kekristenan kita. Dia tahu bahwa tanpa anugerah Allah, kita tidak dapat menyelesaikan kehendak Allah. Setan tidak bodoh, demikian juga Anda seharusnya. Dipenuhi Roh Kudus Jawab malaikat itu kepadanya: "Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah Yang Mahatinggi akan menaungi engkau; sebab itu anak yang akan kaulahirkan itu akan disebut kudus, Anak Allah. (Lukas 1:35) Di samping segala kebajikannya, Maria tetap memerlukan Roh Kudus untuk menggenapi kehendak Allah. Tidak ada yang dapat menggantikan kuasa Roh Kudus. Allah mengisi bejana yang dipilih-Nya. Tidak ada orang yang dapat mengatakan bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan kecuali oleh kuasa Roh Kudus (1 Korintus 12:3). Kita mengabaikan kehadiran Roh Kudus dalam gereja saat ini atas risiko kita sendiri. Dia adalah sumber segala pencapaian rohani kita. Hal-hal ajaib hanya dapat dilakukan untuk Allah ketika kehadiran-Nya (Roh Kudus) ada bersama-sama dengan kita. Malaikat mengatakan kepada Maria bahwa Roh Kudus akan turun atasnya dan kuasa Yang Mahatinggi akan menaunginya. Ambillah waktu untuk berdoa agar Roh Kudus menyegarkan Anda saat ini. Janganlah menganggap bahwa kita semua sudah memunyai kuasa Roh Kudus yang Allah ingin berikan kepada kita. Maria membutuhkan anugerah Allah agar dia dipenuhi dengan Roh Kudus. Jika Anda anak Allah, Anda juga dapat menerima kuasa-Nya saat ini. Maria melahirkan Tuhan Yesus Kristus. Sungguh anugerah yang luar biasa. Kehidupannya merupakan kehidupan yang berlimpah. Pelajarilah kehidupannya dan temukan beberapa sifat yang Allah cari dari orang-orang yang dipakai-Nya. Maria Mencari Kehendak Allah Beberapa waktu kemudian berangkatlah Maria dan langsung berjalan ke pegunungan menuju sebuah kota di Yehuda. (Lukas 1:39) Setelah malaikat menyampaikan pesan Allah kepada Maria, dia langsung pergi ke rumah Elisabet untuk memastikannya. Melihat Elisabet yang sedang mengandung, Maria meyakini hal itu merupakan penegasan bahwa sebelumnya dia tidak hanya sedang berkhayal, tetapi dia benar-benar telah melihat seorang malaikat. Saat Maria berbicara kepada Elisabet, pernyataan Allah ditegaskan. Bahkan, janin dalam rahim Elisabet melonjak kegirangan. Izinkan Allah menegaskan sesuatu yang Dia ucapkan secara diam-diam kepada Anda melalui orang lain. Di antara dua atau tiga saksi, kebenaran akan terungkap. Semua penegasan yang diterima oleh Maria sangat membantu menopangnya melewati masa-masa sulit yang akan datang. Maria tinggal bersama-sama dengan Elisabet untuk waktu yang cukup lama untuk melihat bukti itu. Elisabet sedang mengandung enam bulan sebelum Maria muncul di depan pintunya (Lukas 1:36). Maria tinggal dengan Elisabet selama 3 bulan (Lukas 1:56). Ketika bayi Elisabet lahir, Maria berada di sana (Lukas 1:57). Sikap Maria adalah sikap yang perlu kita teladani. Banyak orang Kristen saat ini menerima nubuatan-nubuatan dari Allah, kemudian mereka hanya duduk dan menunggu dengan bermalas-malasan sampai nubuatan tersebut dipenuhi. Tetapi Maria berbeda. Dia tetap aktif. Dia mencari tahu maksud Allah. Dia tetap berada di tempat yang benar. Ketika Allah memberikan Anda sebuah janji, Anda perlu mendoakannya. Berperanlah secara aktif. Jangan pernah berhenti memercayai Allah dan janji-janji-Nya. Sikap inilah yang ditunjukkan Maria. (tAnna) Diterjemahkan dari: Nama situs: The Living Word Library Alamat URL: http://www.wordlibrary.co.uk/article.php?id=164&type=bible Penulis: Tidak dicantumkan Tanggal akses: 14 April 2011 LUAPAN CINTA ALLAH YANG SANGAT BESAR BAGI UMAT-NYA MEWUJUDKAN SETIAP RENCANA KESELAMATAN YANG TELAH DIA JANJIKAN. Kontak: < wanita(at)sabda.org > Redaksi: Novita Yuniarti, Fitri Nurhana (c) 2011 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://www.ylsa.org > Rekening: BCA Pasar Legi Solo; No. 0790266579 a.n. Yulia Oeniyati < http://blog.sabda.org/ > < http://fb.sabda.org/wanita > Berlangganan:< subscribe-i-kan-wanita(at)hub.xc.org > Berhenti: < unsubscribe-i-kan-wanita(at)hub.xc.org >
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |