Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/3

KADOS edisi 3 (24-1-2010)

KADOS Januari 3/2010

________________________________KADOS_________________________________
                    Edisi 03, 25 -- 31 Januari 2010

  Shalom,

  Mengucap syukur jika sampai hari ini Tuhan masih memberi kita
  kekuatan untuk dapat melayani dan berdoa bersama-sama dengan umat
  Kristen di mana pun mereka berada. Kami berdoa supaya Tuhan akan
  semakin memampukan kita untuk dapat berdoa seturut dengan
  kehendak-Nya, dan memberikan kita kepekaan untuk dapat mengerti apa
  yang Ia kehendaki.

  Jika Anda membutuhkan bahan-bahan seputar Doa, Anda dapat
  mengunjungi situs DOA < http://doa.sabda.org/ >.

  Jika Anda ingin memberi respon untuk pokok-pokok doa KADOS yang
  kita doakan setiap hari silakan bergabung di Facebook Doa
  < http://fb.sabda.org/doa >.

  Selamat berdoa.

  Pimpinan Redaksi,
  Novita Yuniarti
  http://doa.sabda.org/
  http://fb.sabda.org/doa
______________________________________________________________________

  ".... Berdoalah setiap waktu di dalam Roh dan berjaga-jagalah di
  dalam doamu itu dengan permohonan yang tak putus-putusnya untuk
  segala orang Kudus." (Efesus 6:18)
  < http://alkitab.sabda.org/?Efesus6:18 >
______________________________________________________________________

                          KALENDER DOA SABDA

  25 Januari 2010 -- Para Utusan Injil di Indonesia

  Para utusan Injil yang melayani di berbagai-bagai tempat di
  Indonesia perlu mendapat banyak dukungan baik secara dana maupun
  doa. Mereka kadang harus hidup jauh dari sanak saudara bahkan dari
  orang-orang beriman lainnya. Tidak jarang mereka juga harus hidup di
  tempat-tempat yang tidak mudah dijangkau oleh kendaraan umum atau
  pelayanan umum sehingga sering kali harus berjalan kaki untuk pergi
  ke orang-orang yang mereka layani. Doakan agar Tuhan memberikan
  perlindungan dan kesehatan serta kekuatan sehingga mereka dapat
  membagikan kasih Tuhan kepada yang membutuhkan dengan pemeliharaan
  Tuhan.

    Versi SMS/Twitter:
    Berdoalah agar Tuhan melindungi serta memberi kekuatan dan
    kesehatan kepada para utusan Injil yang sedang melayani di
    ladang-Nya di Indonesia.

  26 Januari 2010 -- Keluarga Para Utusan Injil

  Tidak dapat dipungkiri, padatnya pelayanan para pengabar Injil bisa
  mengakibatkan keluarga mereka kurang mendapat perhatian dengan baik.
  Mereka sekeluarga perlu bersikap bijaksana dan mampu membagi waktu
  antara pelayanan dan keluarga dengan baik, terutama dalam hal
  mendidik anak-anak, sehingga anak-anak mereka tidak terlantar.
  Berdoalah bagi keluarga para pengabar Injil agar Tuhan terus
  menguatkan dan memberikan sukacita dalam pelayanan mereka.

    Versi SMS/Twitter:
    Berdoalah bagi keluarga para pengabar Injil agar Tuhan terus
    memelihara dan memberikan sukacita dalam pelayanan mereka.

  27 Januari 2010 -- Orang Percaya yang Tinggal di Perkotaan

  Kehidupan di perkotaan, terutama di kota-kota besar, sering kali
  bisa menjadi sangat kejam. Banyak orang menjadi sangat tega untuk
  saling menyakiti untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan. Karena
  itu mereka juga menjadi tidak peduli terhadap sesamanya dan tidak
  segan-segan melakukan tindakan yang bertentangan dengan norma-norma
  yang berlaku. Di antara mereka ada juga orang-orang Kristen yang
  harus menghadapi tantangan-tantangan hidup sekuler yang tidak
  mengenal kasih Kristus. Berdoalah agar orang-orang percaya yang
  tinggal di perkotaan tidak terjerumus dan mengikuti arus melakukan
  hal-hal yang bertentangan dengan firman Tuhan.

    Versi SMS/Twitter:
    Berdoalah agar orang-orang percaya yang tinggal di perkotaan,
    tidak terjerumus dan ikut arus melakukan hal-hal yang
    bertentangan dengan firman Tuhan.

  28 Januari 2010 -- Para Tunawisma

  Ketatnya persaingan untuk bertahan hidup di kota-kota besar, serta
  keterbatasan wilayah pemukiman menyebabkan sebagian orang tidak
  mampu memiliki tempat tinggal yang layak. Dampak dari fenomena ini
  adalah munculnya tempat-tempat pemukiman kumuh, bahkan sebagian
  dari mereka terpaksa harus hidup di jalan-jalan sebagai tunawisma.
  Hidup para tunawisma sangatlah tidak menentu, kadang mereka justru
  menjadi sasaran pihak-pihak tertentu yang menjerumuskan mereka ke
  dalam kehidupan yang penuh dosa. Berdoalah agar Tuhan mengetuk hati
  orang-orang Kristen untuk menolong para tunawisma untuk dapat
  memiliki perlindungan, pekerjaan, dan tempat tinggal yang layak.

    Versi SMS/Twitter:
    Berdoalah agar Tuhan mengetuk hati orang-orang Kristen untuk
    menolong para tunawisma untuk dapat memiliki perlindungan,
    pekerjaan, dan tempat tinggal yang layak.

  29 Januari 2010 -- Pendidikan Anak-Anak dalam Keluarga Kristen

  Mendapatkan pendidikan formal yang memadai merupakan kebutuhan bagi
  setiap anak-anak. Namun sering kali, karena keterbatasan ekonomi
  atau ketidakbijakan dalam mengelola berkat yang Tuhan berikan, dana
  yang seharusnya digunakan untuk membiayai pendidikan anak-anak
  terpaksa harus dikorbankan untuk kepentingan yang lain. Berdoalah
  agar setiap keluarga Kristen dapat memerhatikan pendidikan anak-anak
  mereka dengan baik.

    Versi SMS/Twitter:
    Berdoalah agar setiap keluarga Kristen dapat memerhatikan
    pendidikan anak-anak mereka dengan baik.

  30 Januari 2010 -- Roadshow Alkitab SABDA

  Bersyukur kepada Tuhan karena roadshow pelatihan CD SABDA dan situs
  Alkitab SABDA di Salatiga dapat berjalan dengan baik, pada 16
  Januari 2010 yang lalu. Mohon dukungan doa agar peserta tergerak
  hatinya untuk semakin mempelajari Alkitab dengan benar dan
  bertanggung jawab.

    Versi SMS/Twitter:
    Mohon dukungan doa agar roadshow pelatihan CD SABDA dan
    Alkitab SABDA dapat menggerakkan semakin banyak orang untuk
    mempelajari Alkitab dengan benar dan bertanggung jawab.

  31 Januari 2010 -- Retreat Refleksi dan Doa

  [Red.: Terima kasih untuk kiriman doa Yayasan Kartidaya. Kami
  senang sekali berdoa untuk pelayanan mereka.]

  Yayasan Kartidaya <mitra lokal Wycliffe Bible Translators> akan
  mengadakan acara "Refleksi dan Doa" pada tanggal 8 -- 13 Februari
  2010. Doakan agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan
  menjadi berkat. Retret ini akan diikuti oleh sekitar 30 peserta.
  Adapun materi-materi yang akan disampaikan dalam retret tersebut
  adalah "Spiritual Inventory" (Perbendaharaan Spiritual), "Finding a
  Rhytm of Rest" (Menemukan Ritme Istirahat), dan "New Testament
  Images" (Citra-Citra Perjanjian Baru). Doakan agar setiap peserta
  yang mengikuti retret ini mengalami pemulihan dan penyegaran oleh
  Roh Tuhan. Doakan juga untuk kesehatan tim pelaksana dan fasilitator
  yang melayani, agar diberikan hikmat oleh Tuhan dalam mempersiapkan
  materi yang akan dibawakan.

    Versi SMS/Twitter:
    Berdoalah agar retret Refleksi dan Doa, Yayasan Kartidaya, pada
    tanggal 8 -- 13 Februari 2010 berjalan dengan lancar dan semua
    peserta disegarkan oleh Roh Tuhan.

______________________________________________________________________
Kontak Redaksi: < doa(at)sabda.org >
Berlangganan: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Berhenti: < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Arsip e-Doa: http://www.sabda.org/publikasi/e-Doa/
Situs DOA: http://doa.sabda.org/
Facebook DOA: http://fb.sabda.org/doa
Situs YLSA: http://www.ylsa.org/
Situs SABDA Katalog: http://katalog.sabda.org/
______________________________________________________________________
Pimpinan Redaksi: Novita Yuniarti
Staf Redaksi: Yulia dan Evie

Isi dan bahan adalah tanggung jawab Yayasan Lembaga SABDA
Didistribusikan melalui sistem network I-KAN
Copyright(c) e-Doa, Kalender Doa SABDA 2010 / YLSA -- http://ylsa.org
Rekening: BCA Pasar Legi Solo No. 0790266579 / a.n. Yulia Oeniyati
______________________________________________________________________

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org