Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/392 |
|
KADOS edisi 392 (7-1-2018)
|
|
KADOS -- Edisi 392 (8 -- 14 Januari 2018) Salam sukacita dalam Tuhan, Setiap hari, kita disuguhi berbagai peristiwa dan beraneka ragam aktivitas. Jangan cemas atau bingung, tetapi marilah kita memohon hikmat dari Tuhan dalam merespons semua hal tersebut. Kiranya kita bisa hidup berjalan bersama Dia setiap hari dan menghasilkan buah yang memberkati banyak orang. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus, sang Sumber Hikmat. Pemimpin Redaksi KADOS, Santi T. < santi(at)in-christ.net > < http://doa.sabda.org >, 8 Januari 2018 -- Proyek Alkitab Yang Terbuka Salah satu fokus pelayanan Yayasan Lembaga SABDA tahun ini adalah proyek Alkitab Yang Terbuka (AYT). Kami berharap proses penerjemahan dan hal-hal yang mendukung proyek ini, mulai dari situs, komunitas, aplikasi, maupun para penggunanya, bisa digarap dengan maksimal supaya masyarakat Kristen Indonesia bisa segera menikmatinya. Marilah berdoa kepada Tuhan Yesus supaya kami diberi hikmat dan dimampukan untuk mengerjakan dan mengatur proyek ini dengan baik. Kiranya Alkitab Yang Terbuka boleh menjadi berkat bagi banyak orang. 9 Januari 2018 -- AlkiMEDIA Kebutuhan akan Alkitab dalam berbagai media sangat banyak. Selain untuk menolong masyarakat mengakses/menikmati Alkitab dengan cara mereka, AlkiMEDIA menjadi salah satu sarana belajar Alkitab yang terintegrasi dengan lengkap. Adanya Alkitab versi teks, gambar, audio, sampai video akan sangat menolong setiap orang percaya untuk melakukan studi Alkitab secara lebih mendalam. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya proyek AlkiMEDIA yang dikerjakan oleh Yayasan Lembaga SABDA dapat memperlengkapi dan menolong setiap orang percaya untuk belajar Alkitab. Kiranya setiap bahan yang disediakan dapat digunakan dengan maksimal untuk menolong orang percaya mengenal Allah. 10 Januari 2018 -- Kaum Tunawisma Meski banyak hal telah mengalami perkembangan, masalah sosial tetap saja ada. Keberadaan orang-orang yang tidak memiliki tempat tinggal menjadi masalah sosial yang tidak kunjung selesai. Oleh karenanya, pemerintah sudah berusaha mendirikan rusun (rumah susun), melibatkan panti-panti dinas sosial untuk mengatasi hal ini. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya pemerintah dan masyarakat bisa bekerja sama dengan efektif untuk menolong orang-orang tunawisma. Berdoalah supaya masyarakat Kristen juga peduli terhadap masalah ini sehingga dapat mengantar orang-orang tunawisma yang ditemui kepada dinas sosial/lembaga yang menangani masalah ini. 11 Januari 2018 -- Curah Hujan yang Tinggi Januari identik dengan curah hujan yang tinggi. Banjir, tanah longsor, dan beberapa penyakit biasanya menjadi kondisi yang menyertai tingginya curah hujan di beberapa wilayah di Indonesia. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Ia melindungi kita semua. Berdoalah pula untuk masyarakat, termasuk orang-orang percaya, yang tinggal di daerah rawan banjir dan longsor agar kiranya mereka tetap menaruh pengharapan dalam Tuhan. 12 Januari 2018 -- Proyek Penerjemahan Alkitab Kebutuhan Alkitab bagi suku-suku di Indonesia sangat besar. Mereka membutuhkan Alkitab dalam bahasa suku untuk memudahkan mereka dalam mempelajari firman Tuhan. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya tim penerjemah Alkitab bahasa suku di Indonesia dapat mengerjakan proyek ini dengan sungguh-sungguh. Kiranya ketaatan, kesetiaan, kerinduan agar Injil tersebar, dan rasa takut akan Tuhan menjadi dasar dalam pelayanan ini. 13 Januari 2018 -- Anak-Anak PAUD Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menjadi salah satu jalur pendidikan yang cukup penting, terutama untuk menolong anak-anak usia dini belajar bersosialisasi dan melakukan aktivitas berprogram sesuai usia mereka. Dalam praktiknya, ada kesulitan dan tantangan yang harus dihadapi oleh anak-anak, misalnya hal beradaptasi dan bersosialisasi. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya anak-anak usia dini dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan dan sistem pendidikan di PAUD. Berdoalah pula supaya lembaga-lembaga PAUD Kristen di Indonesia dapat memberikan pelayanan terbaik yang bisa mereka tawarkan serta pendidikan yang seturut dengan kebenaran-Nya. 14 Januari 2018 -- Respons Orang Percaya terhadap Modernisasi Perkembangan modernisasi menuntut masyarakat untuk hidup lebih maju dan mengikuti tren masa kini. Namun, di balik kemajuan-kemajuan ini, kita perlu bersikap bijaksana dalam merespons supaya tidak terbawa arus modernisasi yang kurang membangun. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya setiap orang percaya dapat mengikuti setiap perkembangan yang ada secara bijaksana dan tetap memiliki standar hidup yang sesuai dengan Alkitab dalam memutuskan sesuatu untuk kehidupan mereka. Kontak: doa(at)sabda.org Redaksi: Santi T., Margaretha I., Rostika, dan Kunarti Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org Arsip: http://sabda.org/publikasi/kados/arsip BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati (c) 2018 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org > |
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |