Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/45

KADOS edisi 45 (16-1-2011)

KADOS Januari 2/2011

________________________________KADOS_________________________________
                   Edisi 45, 17 -- 23 Januari 2011

Shalom,

Membaca koran adalah salah satu hal yang rutin saya lakukan --
meskipun tidak setiap hari membacanya, tapi saya tidak melewatkan
setiap ada kesempatan untuk tidak membaca koran yang terbit setiap
harinya. Dari koran yang saya baca, saya mendapati banyak sekali
persoalan yang menimpa bangsa Indonesia, seperti bencana alam, masalah
korupsi, gizi buruk, melonjaknya harga kebutuhan pokok, dan lain-lain.
Cukup sedih mengetahui berita semacam itu. Mari tetap setia berdoa
untuk pemulihan Indonesia.

Selamat berdoa.

Pemimpin Redaksi KADOS,
Novita Yuniarti
< novita(at)in-christ.net >
< http://doa.sabda.org >

  "Tuhan, aku ingin pengabdianku kepada-Mu adalah pengabdian yang
  murni, bukan sekadar penampilan luar. Selidiki hatiku dan lihatlah,
  adakah kemunafikan dalam diriku.",
17 Januari 2011 -- Rokok di Indonesia

Kementerian kesehatan melalui Rancangan Peraturan Pemerintah tentang
Pengamanan Produk Tembakau sebagai Zat Adiktif bagi Kesehatan,
menginginkan peringatan bergambar di kemasan rokok sebesar 50 persen
bidang di bagian depan dan belakang. Peringatan bergambar diharapkan
mengurangi perokok pemula yang belakangan kian muda usianya di
Indonesia. Doakan agar upaya ini bisa segera terealisasi dan para
pemilik industri rokok bersedia menaati aturan yang telah ditetapkan
pemerintah, sehingga bisa mengurangi risiko yang ditimbulkan dari
kebiasaan merokok. Doakan juga agar melalui aturan ini masyarakat
Indonesia dapat menghirup udara bersih, karena udara bersih adalah hak
asasi manusia sehingga negara perlu melindunginya.

Sumber: Kompas, Rabu, 12 Januari 2010, Halaman 13

18 Januari 2011 -- Acara Televisi Kristen

Puji Tuhan, saat ini pelayanan rohani Kristen mulai banyak yang di
tayangkan melalui media televisi. Dengan demikian, berarti berita
Injil semakin tersebar dengan luas dan bisa disaksikan oleh kalangan
luas. Doakan agar setiap orang tergerak untuk menyaksikan tayangan
tersebut, dan mendapatkan pemulihan serta kekuatan yang baru di dalam
Dia. Doakan juga agar pihak penyelenggara acara, dapat mengemas acara
tersebut sehingga lebih mudah diterima dan dimengerti oleh masyarakat
luas dan memiliki pengajaran Alkitab yang benar, sehingga melalui
acara-acara tersebut, dapat membawa pertobatan bagi mereka yang belum
percaya.

19 Januari 2011 -- Keamanan Bangsa Indonesia di Tahun 2011

Jika kita melihat maupun membaca berita di berbagai media -- entah
media elektronik maupun media massa, maka tidak sedikit peristiwa yang
telah terjadi di Indonesia. Salah satunya adalah masalah terorisme
yang dilakukan oleh kelompok tertentu yang mengatasnamakan ajaran
agama tertentu, yang mengakibatkan kerugian yang cukup besar dan
jatuhnya korban jiwa. Belum lagi ditambah dengan aksi-aksi provokasi
yang dilakukan oleh oknum tertentu untuk mengambil keuntungan dari
persoalan tersebut. Berdoa untuk keamanan dan stabilitas nasional
bangsa Indonesia di tahun 2011, supaya terbentuk suatu situasi yang
kondusif dan terkendali dalam berbagai aspek dari bangsa ini.

20 Januari 2011 -- Pejabat Pemerintahan Kristen

Anak-anak Tuhan yang duduk dalam pemerintahan seharusnya menjadi
terang di antara rekan-rekan kerja mereka. Ada berbagai macam cara
yang bisa dilakukan, contohnya bekerja dengan jujur dan tidak menerima
suap atau melakukan korupsi. Doakan agar Tuhan memampukan setiap
anak-anak-Nya yang duduk dalam pemerintahan, sehingga dapat melakukan
pekerjaan dengan baik. Doakan juga agar Tuhan menjaga hati mereka
sehingga tidak terpengaruh untuk melakukan hal-hal yang tidak benar.

21 Januari 2011 -- Karyawan Kristen

Sebagai seorang karyawan Kristen setiap harinya pasti bertemu dan
bekerja sama dengan orang-orang yang tidak seiman. Diharapkan mereka
dapat memanfaatkan peluang yang ada untuk menyampaikan Kabar Baik
Yesus Kristus dan menjadi berkat bagi sesama. Doakan agar Tuhan
memberi keberanian dan hikmat kepada setiap karyawan Kristen untuk
menyampaikan Kabar Baik tersebut kepada rekan-rekan mereka yang belum
percaya. Doakan juga agar setiap hal yang mereka lakukan didasarkan
pada hati yang tulus sehingga melalui tindakan ini, rekan sekerja
mereka dapat melihat dan merasakan kasih Kristus.

22 Januari 2011 -- Guru Kristen di Indonesia

Guru memiliki tanggung jawab yang sangat besar terhadap masa depan
anak didik. Berita akhir-akhir ini mengatakan ada beberapa guru yang
tidak menjalankan tugasnya dengan baik. Mereka melakukan kejahatan
terhadap anak didik. Hal ini membawa mereka untuk berurusan dengan
pihak berwajib, sekaligus diberhentikan dari tugasnya. Doakan supaya
para guru -- terkhusus guru-guru Kristen di Indonesia memiliki
integritas sebagai pendidik yang berdedikasi tinggi dan berwibawa.

23 Januari 2011 -- Pelanggan Milis Publikasi

Puji Tuhan, tahun ini divisi publikasi telah menerbitkan milis-milis
publikasi yang lebih ringkas dan berbobot yang bisa di akses melalui
media telepon seluler. Bersyukur juga karena respons yang diberikan
oleh para pelanggan cukup baik. Beberapa surat yang masuk ke meja
redaksi sangat memberkati dan mendorong tim publikasi untuk bisa
bekerja dan melayani dengan lebih baik lagi. Doakan agar Tuhan
memampukan setiap orang yang terlibat di dalam divisi publikasi untuk
dapat bekerja sama dengan baik, sehingga bisa memberikan pelayanan
yang terbaik pula, dan menjadi berkat bagi para pelanggan yang
berlangganan milis publikasi YLSA. Doakan juga agar melalui media ini,
setiap bahan yang telah disebarkan, dapat menjadi berkat bagi para
pelanggan milis publikasi, dan para pelanggan milis publikasi YLSA
bisa menjadi berkat untuk keluarga, rekan kerja/pelayanan, dan
lingkungan sekitar mereka.

Kontak: < doa(at)sabda.org >
Redaksi: Novita Yuniarti, Fitri Nurhana, dan Yonathan Sigit
(c) 2011 -- Yayasan Lembaga SABDA
< http://www.ylsa.org >
Rekening: BCA Pasar Legi Solo;
No. 0790266579
a.n. Yulia Oeniyati
< http://blog.sabda.org/ >
< http://fb.sabda.org/doa >
Berlangganan: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Berhenti: < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org