Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/512

KADOS edisi 512 (9-4-2020)

KADOS Edisi Khusus 2/2020

Yayasan Lembaga SABDA KALENDER DOA SABDA Edisi COVID-19 9 April 2020
Situasi COVID-19 di Indonesia per 8 April 2020 | pkl. 15.40
Sumber: www.covid19.go.id
2.956 2.494 222 240
POSITIF PERAWATAN SEMBUH MENINGGAL
Paskah Perayaan Jumat Agung dan Paskah dalam Pandemi COVID-19
Pandemi COVID-19 berdampak juga pada kegiatan ibadah di gereja. Tahun ini, perayaan Jumat Agung dan Paskah akan dilakukan dengan cara yang berbeda. Gereja-gereja akan merayakan Paskah secara online (live streaming). Ada juga yang terpaksa melakukannya hanya ibadah keluarga tanpa kehadiran hamba Tuhan karena keterbatasan teknologi.
Pokok Doa
1. Berdoalah supaya setiap gereja dan hamba Tuhan dapat mempersiapkan Paskah sebaik mungkin meskipun ibadah akan dilakukan secara online atau dalam ibadah keluarga #dirumahaja.
2. Berdoalah supaya jemaat Tuhan dapat memaknai Jumat Agung/Paskah ini dengan benar melalui ibadah dan firman Tuhan yang disampaikan.
3. Berdoalah agar Kabar Baik mengenai pengorbanan Kristus yang disuarakan oleh setiap gereja dapat didengar lebih banyak lagi oleh mereka yang belum pernah mendengar Injil.
Panduan Pokok Doa COVID-19 dari SABDA dapat dilihat di: corona.sabda.org
Untuk mengirim persembahan: BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
©, 2020 -- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) -- corona.sabda.org

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org