Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/530

KADOS edisi 530 (14-6-2020)

KADOS Juni 2/2020

KADOS -- Edisi 530 (15 -- 21 Juni 2020)

Shallom,

Apa kabar Sahabat Doa? Kami berharap Sahabat Doa dalam keadaan baik dan sehat.
Masih dalam masa pandemi COVID-19, marilah kita terus berdoa bagi gereja dan
Indonesia. Marilah membawa setiap pokok doa di bawah ini ke dalam doa-doa
pribadi maupun doa di kelompok Anda. Kiranya belas kasih Tuhan turun dan
memulihkan Indonesia, serta membawa gereja semakin maju dalam melakukan
panggilannya. Mari kita berdoa. Tuhan Yesus memberkati.

Pemimpin Redaksi KADOS,
Santi T.
< santi(at)in-christ.net >
< http://doa.sabda.org >


15 Juni 2020 -- Pelayanan Gereja "Offline" dan "Online"

Selama pandemi COVID-19, makin banyak gereja melakukan ibadah secara "online".
Meskipun begitu, ibadah "online" saja tidaklah cukup. Jemaat perlu tetap
dijangkau, diperlengkapi, dan dibimbing supaya iman mereka makin bertumbuh dan
bisa melayani orang lain juga. Karena itu, gereja perlu memikirkan dengan
bijaksana bagaimana bisa menyeimbangkan pelayanan "offline" (tatap muka) dan
"online" supaya pelayanan bisa semakin efektif. Marilah kita berdoa agar
gereja-gereja di Indonesia diberi hikmat oleh Tuhan dalam mengerjakan pelayanan
mereka pada era digital ini. Kiranya jemaat dapat dilayani dengan baik dan makin
antusias mendengar dan memberitakan firman Tuhan.

16 Juni 2020 -- Kekhawatiran dalam Menjalani Hidup

Tidak dimungkiri bahwa dengan adanya pandemi COVID-19 ini, kekhawatiran
masyarakat makin meningkat. Mulai dari khawatir terjangkit virus corona,
kesulitan ekonomi, pendidikan anak terhambat, kehilangan pekerjaan, sampai
kehilangan orang-orang terkasih. Berdoalah untuk seluruh masyarakat Indonesia
supaya dapat saling peduli dan menolong sehingga dapat saling meringankan beban.
Berdoalah pula supaya orang-orang percaya makin dekat dengan Tuhan. Kiranya
damai sejahtera tinggal dan menolong mereka menjalani hidup sehari-hari serta
menjadi berkat bagi orang lain.

17 Juni 2020 -- Peran Gereja dalam Masa Sulit

Tidak hanya masyarakat, gereja pun pasti juga memiliki kekhawatiran.
Kekhawatiran yang berkenaan dengan ibadah offline yang terhenti, pertumbuhan
rohani jemaat, dan bagaimana supaya bisa melayani dengan efektif pada masa sulit
ini. Berdoalah bagi gereja supaya dapat lebih terbuka, banyak mendengarkan,
menolong, mendoakan, dan membimbing jemaatnya dalam menghadapi masa sulit ini.

18 Juni 2020 -- Masyarakat dan Fasilitas Umum

Selama pandemi COVID-19, peraturan-peraturan yang berkaitan dengan pencegahan
penularan virus corona masih terus diperketat. Karena itu, masyarakat harus
menyadari kepentingan peraturan ini dan menaatinya di mana pun mereka berada,
terutama ketika berada di fasilitas umum. Mulai dari pasar, mal, dan semua
tempat keramaian, diberlakukan pembatasan jumlah pengunjung dan semua harus
sesuai protokol kesehatan yang sudah ditetapkan. Marilah kita berdoa supaya
masyarakat dapat bekerja sama dengan pemerintah supaya upaya ini dapat
membuahkan hasil yang baik. Berdoa pula supaya setiap orang percaya ikut ambil
bagian dalam menyukseskan upaya ini di mana pun mereka berada.

19 Juni 2020 -- Jemaat Tuhan yang Mengalami Banyak Tekanan

Wabah virus corona memang membuat kehidupan banyak orang, termasuk jemaat Tuhan,
menjadi sulit dan tertekan. Kehidupan masih harus terus berjalan, tetapi
fleksibilitas dalam banyak hal dibatasi, mulai dari bekerja, bersosialisasi,
beribadah, sampai belajar. Marilah kita berdoa supaya orang-orang yang mengalami
tekanan tidak putus asa, tetapi semakin berpengharapan dalam Tuhan. Berdoa pula
bagi setiap jemaat Tuhan supaya tetap percaya kepada-Nya meski dalam masa sulit.
Kiranya mereka dapat saling terbuka, mendengarkan, menolong, dan mendoakan
sehingga beban mereka dapat berkurang.

20 Juni 2020 -- Perekonomian di Indonesia

Akibat pandemi COVID-19, pertumbuhan ekonomi di Indonesia pada kuartal I-2020
hanya tumbuh 2,97%. Kondisi ini harus segera diatasi dengan peningkatan kinerja.
Setidaknya, mulai bulan Juni 2020 ini, ketika banyak perusahaan sudah kembali
beroperasi, diharapkan perekonomian Indonesia dapat bergerak naik. Marilah kita
berdoa supaya setiap usaha yang dilakukan untuk memulihkan perekonomian di
Indonesia dapat berhasil baik. Berdoalah pula bagi orang-orang percaya, baik
pengusaha, pedagang, serta pelaku ekonomi lainnya, agar dapat menjadi berkat
melalui usaha dan pekerjaan yang mereka lakukan.

Sumber: https://money.kompas.com/read/2020/06/10/080828826/pemerintah-ungkap-ekonomi-ri-sentuh-titik-terendah-pada-mei-2020

21 Juni 2020 -- Sistem Pendidikan dalam "New Normal"

Selama wabah virus corona, anak-anak harus melakukan belajar di rumah secara
daring. Di satu sisi, hal ini menjadi kesempatan belajar dengan cara yang baru,
tetapi di sisi lain banyak anak mengalami stres dengan metode sekolah dari
rumah. Hal ini karena mereka belum terbiasa dengan metodenya, beban tugas yang
masih sama, kondisi tidak bisa bertemu teman-teman, tidak diajar oleh guru
secara tatap muka, dan tiap hari hanya bertemu orang tua dan saudara saja. Pada
masa "new normal" mendatang, kiranya ada keseimbangan dalam proses belajar, baik
daring maupun secara tatap muka. Mari kita berdoa agar Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan bersama Dinas Pendidikan memiliki hikmat dalam mengatur hal ini
dengan lebih baik. Kiranya sistem pendidikan dalam "new normal" nanti bisa
dijalankan dan membawa hasil yang baik.


Kontak: doa(at)sabda.org
Redaksi: Santi T. dan Kunarti
Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/kados/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2020 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org