Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/559 |
|
KADOS edisi 559 (14-12-2020)
|
|
KADOS -- Edisi 559 (21 -- 27 Desember 2020) Salam damai dalam Kristus, "Pada hari ini, telah lahir bagimu seorang Juru Selamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud." (Lukas 2:11, AYT) Itu adalah berita terindah yang pernah didengar oleh para gembala di sebuah padang Betlehem, 2.000 tahun lalu. Apakah itu juga menjadi kabar yang indah bagi kita pada masa kini? Di tengah-tengah situasi global yang masih belum menentu akibat pandemi COVID-19, mari kita menyambut kabar baik Natal dengan terus bersukacita dan bersyukur. Allah melawat umat-Nya, dan kita beroleh sukacita abadi yang tidak terhalang oleh situasi dan kondisi apa pun di dunia ini. Selamat Natal 2020. Tuhan beserta kita! Pemimpin Redaksi KADOS, Okti < okti(at)in-christ.net > < https://doa.sabda.org > 21 Desember 2020 -- Cuti Bersama Nasional Setiap tahun, diadakan cuti bersama Natal dan Tahun Baru untuk seluruh pegawai, baik karyawan swasta maupun PNS. Cuti bersama ini ditetapkan dengan tujuan memberikan cukup waktu bagi para pekerja untuk merayakan liburan akhir tahun sekaligus menghabiskan waktu bersama dengan seluruh anggota keluarga. Mari berdoa agar setiap keluarga terus menerapkan protokol kesehatan PSBB demi mencegah penularan COVID-19 yang lebih luas dalam waktu-waktu libur panjang mereka. Mari berdoa juga agar sektor pariwisata di berbagai wilayah juga mampu mempersiapkan diri dalam menyambut gelombang wisatawan atau pemudik pada waktu-waktu ini sehingga tidak menjadi zona penyebaran COVID-19. Mari kita berdoa juga agar semua kesempatan yang ada selama masa cuti bersama ini dapat dipakai oleh orang-orang percaya untuk memberitakan Injil kepada keluarga mereka ataupun orang-orang yang dijumpai sepanjang liburan ini. 22 Desember 2020 -- Hari Ibu Peringatan Hari Ibu ditetapkan oleh Presiden Soekarno melalui Dekrit Presiden Nomor 316 tahun 1959. Tanggal 22 Desember dipilih karena pada tanggal itulah pertama kalinya diselenggarakan Kongres Perempuan Indonesia yang dilangsungkan di Yogyakarta pada 1928. Peristiwa ini dikenang sebagai awal mula perjuangan kaum perempuan di Indonesia. Saat ini, Hari Ibu lebih banyak dimaknai sebagai hari untuk menunjukkan penghormatan dan rasa cinta kepada para ibu. Nah, pada Hari Ibu tahun ini, mari kita berdoa agar kaum wanita Indonesia semakin memiliki kesadaran berbangsa dan bernegara dan mengaplikasikannya dalam karya nyata bagi kemajuan bangsa. Berdoa pula untuk para ibu, khususnya dari kalangan orang percaya, agar semakin menyadari peran dan fungsi mereka untuk mendidik anak-anak dalam kasih dan kebenaran firman Tuhan. Sumber: https://www.idntimes.com/life/family/rianna-zheid/ini-alasan-kenapa-hari-ibu-dirayakan-setiap-tanggal-22-desember-c1c2/2 23 Desember 2020 -- Persiapan Hati Jemaat dalam Menyambut Natal Esensi Natal yang sebenarnya adalah bagaimana respons hati kita terhadap Firman Allah yang lahir ke dunia dalam wujud manusia. Dalam menyambut Natal tahun ini, mari kita berdoa bagi hati setiap jemaat yang tengah menyambut Natal untuk kembali diingatkan akan makna dan tujuan kedatangan Tuhan Yesus ke dunia. Berdoa pula untuk setiap kegiatan Natal yang diadakan di gereja agar semakin membangun spirit jemaat dalam memaknai Natal yang sejati, dan bukan sekadar pengalaman euforia atau selebrasi semata. 24 Desember 2020 -- Khotbah Natal yang Membawa Perubahan Saat ini, kita memasuki saat-saat yang sibuk dan penuh dengan acara perayaan Natal. Namun, dalam setiap perayaan Natal yang kita hadiri, hendaknya kita tidak melewatkan khotbah Natal yang membawa perubahan bagi setiap jemaat. Mari berdoa agar para pengkhotbah dituntun oleh roh Kudus dalam menyampaikan pesan Natal. Kiranya khotbah yang mereka bawakan berdasar pada kuasa firman Tuhan sehingga akan menyentuh dan menggugah hati jemaat serta mendorong terjadinya perubahan sikap dan hidup. Berdoa pula untuk setiap persiapan khotbah para pendeta, gembala, dan pemimpin jemaat agar dapat dilakukan dengan baik sehingga kabar sukacita sampai dalam hati para jemaat. 25 Desember 2020 -- Natal 2020 Tahun ini, perayaan kelahiran Yesus Kristus diwarnai dengan situasi keprihatinan akibat pandemi COVID-19. Namun, meski Natal gereja-gereja Tuhan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kiranya kita tidak kehilangan makna dan sukacita Natal yang sejati. Mari kita terus menyebarkan semangat Natal kepada setiap orang yang kita jumpai dan menjadikannya sebagai momentum untuk memberitakan kabar Baik. Doakan setiap orang yang kita jumpai dan beritakan tentang Injil. Kiranya Roh Kudus menuntun mereka untuk menjadi percaya dan menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Raja mereka. Doakan pula setiap orang yang kita ingat dan kenal, yang membutuhkan doa-doa kita karena kesulitan dan pergumulan hidup yang mereka miliki. Pada Natal ini, mari kita merayakannya dengan menjadi duta kasih Allah bagi dunia yang membutuhkan cahaya Natal. Selamat Natal! 26 Desember 2020 -- Kebersamaan dengan Keluarga Kebersamaan dengan anggota keluarga adalah hal yang penting untuk membangun relasi, kasih, dan kepedulian. Masih dalam momen Natal, kiranya setiap keluarga Kristen memiliki momen-momen yang menyenangkan dan penuh sukacita bersama keluarga, baik dengan keluarga inti maupun keluarga besar. Mari kita berdoa, kiranya setiap orang percaya dapat memiliki momen kebersamaan yang indah dengan keluarganya masing-masing selama masa-masa libur Natal dan tahun baru ini. Kiranya kasih Kristus akan semakin bertumbuh dalam hati setiap anggota keluarga, kemudian memancar dalam relasi yang lebih luas di luar lingkup keluarga. 27 Desember 2020 -- Petugas TNI dan POLRI TNI dan POLRI adalah aparatur negara yang berfungsi untuk melindungi dan menegakkan keamanan negara. Meski berbeda kesatuan dan tugas, tetapi mereka sama-sama menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan dan kedaulatan bangsa dan negara Indonesia. Demi menjalankan amanat itu, tak jarang mereka harus mengorbankan kepentingan pribadi dan keluarga. Untuk itu, mari kita berdoa agar Tuhan senantiasa memberikan loyalitas dan hikmat yang benar ketika mereka menjalankan tugas sebagai abdi negara. Mari kita juga berdoa agar pemerintah semakin meningkatkan kesejahteraan mereka, baik secara materi maupun nonmateri, sehingga semakin meningkatkan semangat juang dan pengabdian mereka. Kontak: doa(at)sabda.org Redaksi: Okti dan Kunarti Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org Arsip: https://sabda.org/publikasi/kados/arsip BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati (c) 2020 -- Yayasan Lembaga SABDA < https://ylsa.org >
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |