Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/95

KADOS edisi 95 (26-2-2012)

KADOS Februari 4/2012

________________________________KADOS_________________________________
                 Edisi 95, 27 Februari -- 4 Maret 2012

Shalom,

"Doa orang teraniaya didengar Tuhan", kalimat yang sering muncul saat
merasakan penderitaan. Tetapi Allah kita adalah Allah yang penuh
kasih. Dalam keadaan bagaimanapun saat kita berteriak kepada-Nya,
menaikkan setiap doa kita kepada-Nya, semuanya tidak akan sia-sia. Dia
Allah yang peduli dan mendengar, Dia tidak akan meninggalkan kita.
Mari berseru kepada-Nya, segala masalah dan beban akan ditanggung-Nya
dan kita akan merasakan kelegaan. Selamat berdoa!

Redaksi Tamu KADOS,
Maryadi
< http://doa.sabda.org >,
27 Februari 2012 -- Peran sebagai Ibu

Sosok ibu seharusnya dikenal sebagai seorang yang penuh kelembutan dan
penuh kasih. Namun, tidak jarang kita pernah mendengar berita mengenai
ibu yang tega menyiksa anaknya sendiri. Berita tersebut pasti
menimbulkan rasa prihatin di hati kita. Oleh karena itu, mari kita
berdoa bagi setiap ibu di Indonesia. Biarlah Tuhan memberikan
kemampuan kepada mereka untuk mengasuh dan mendidik anak-anak mereka
dengan bijaksana. Doakan juga, agar Tuhan memberi kesehatan dan
kesabaran kepada mereka dalam mengurus rumah tangga.

28 Februari 2012 -- Pembentukan Karakter bagi Para Petobat Baru

Ketika kita menceritakan Kabar Baik kepada mereka yang belum percaya,
tidak sedikit dari mereka yang mau menerima Kristus sebagai Tuhan dan
Juru Selamat. Mereka biasanya mengalami perubahan yang radikal dalam
hidup mereka, di mana Tuhan mulai memotong dan membersihkan
ranting-ranting yang tidak baik. Mari kita berdoa, agar mereka tetap
bergantung dan berpengharapan kepada Tuhan, dalam menjalani setiap
proses yang sedang Tuhan kerjakan dalam hidup mereka.

29 Februari 2012 -- Dokter di Pelosok Negeri

Kehadiran tenaga kesehatan di pelosok-pelosok tanah air sangat
dibutuhkan oleh masyarakat. Sayangnya, penyebaran para dokter dan
bidan masih belum merata dan mereka pun tidak berdinas sepanjang
tahun. Mari kita berdoa agar anak-anak Tuhan terpanggil untuk
mengabdikan diri sebagai dokter di pedalaman. Kiranya, mereka juga
memunyai kerinduan untuk mengabarkan Kabar Baik kepada masyarakat di
wilayah itu.

1 Maret 2012 -- Kekerasan Terhadap Anak-Anak

Kekerasan terhadap anak-anak, bukan merupakan berita baru. Sampai hari
ini, kita masih sering mendengar banyak anak yang mendapat perlakuan
tidak menyenangkan, entah itu dari keluarga maupun dari lingkungan.
Tidak sedikit dari mereka yang dimanfaatkan oleh keluarga maupun oknum
tertentu, misalnya dipaksa bekerja, mengamen, dll. hanya untuk
memenuhi keinginan orang-orang tersebut. Mari kita berdoa, agar Tuhan
memberi kekuatan dan perlindungan kepada anak-anak ini.

2 Maret 2012 -- Perlindungan bagi Utusan Injil

Memberitakan Kabar Baik memerlukan keberanian karena di beberapa
tempat ada orang-orang yang tidak suka terhadap kekristenan. Mereka
berusaha dengan segala cara untuk menghalangi pemberitaan Kabar Baik,
melalui ancaman atau pun langsung dengan serangan fisik. Karenanya,
para utusan Injil sering kali menjadi sasaran empuk mereka. Doakan
agar Tuhan senantiasa menyertai para utusan Injil dalam melayani di
ladang-Nya.

3 Maret 2012 -- Tindak Kriminal yang Menimpa Wanita Indonesia

Dalam berita di media massa, cetak maupun elektronik, tidak jarang
kita membaca atau menyaksikan berita mengenai tindak kriminal dan
kekerasan terhadap wanita. Peristiwa-peristiwa tersebut pasti dapat
menimbulkan rasa tidak aman bagi beberapa perempuan, khususnya mereka
yang banyak melakukan kegiatan di luar rumah. Mari kita berdoa, agar
tindak kriminal dan kekerasan kepada wanita di Indonesia bisa ditekan
oleh pihak berwajib maupun masyarakat. Doakan juga para wanita yang
menjadi korban tidak menyenangkan, agar Tuhan memulihkan mereka dari
trauma yang mungkin masih mereka rasakan sampai hari ini.

4 Maret 2012 -- Organisasi yang Menopang Para Utusan Injil

Sangat sedikit utusan Injil yang bekerja secara individu. Pada
umumnya, mereka tergabung dalam sebuah organisasi misi tertentu, yang
akan mendukung pelayan mereka, baik dana maupun kebutuhan lainnya. Ada
kalanya, organisasi-organisasi tersebut mengalami kendala untuk
mendukung pelayanan para utusan Injil yang tergabung di dalamnya.
Doakan agar Tuhan memampukan organisasi-organisasi tersebut untuk
dapat mendukung pelayanan para utusan Injil dengan baik.

Kontak: < doa(at)sabda.org >
Redaksi: Novita Yuniarti, Yonathan Sigit, dan Mahardhika Dicky K.
(c) 2012 -- Yayasan Lembaga SABDA
< http://www.ylsa.org >
Rekening: BCA Pasar Legi Solo;
No. 0790266579
a.n. Yulia Oeniyati
< http://blog.sabda.org/ >
< http://fb.sabda.org/doa >
Berlangganan: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Berhenti: < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org